Minggu, 19 Februari 2012

Tempat Wisata di Bandung - Objek Wisata Kota Bandung

Tempat Wisata di Bandung - Objek Wisata Kota Bandung : Bandung atau Kota yang dikenal juga dengan sebutan Kota kembang yang sekaligus menjadi ibu kota provinsi Jawa Barat ini adalah kota metropolitan terbesar loh di provinsi Jawa Barat.

Menurut catatan sejarah,kota ini dulunya dinilai sangat cantik karena banyaknya bunga-bunga dan pohon-pohon yang tumbuh disana.Oleh sebab itu,maka kota ini pun dijuluki dengan sebutan "Kota Kembang".

Kota yang terletak sekitar 140 km sebelah tenggara Jakarta nii dikenal juga sebagai kota yang memiliki beragam objek dan daya tarik wisata.Apa saja objek wisata yang bisa dikunjungi di kota ini?.Berikut dibawah ini adalah Tempat Wisata Bandung atau Objek Wisata Kota Bandung.

Monumen Bandung Lautan Api.
Monumen Bandung Lautan Api adalah monumen yang menjadi markah tanah Bandung. Monumen ini setinggi 45 meter, memiliki sisi sebanyak 9 bidang.Monumen bersejarah ini dibangun untuk memperingati peristiwa Bandung Lautan Api, dimana terjadi pembumihangusan Bandung Selatan yang dipimpin oleh Muhammad Toha. Monumen ini terletak di tengah-tengah kota yaitu terletak di kawasan Lapangan Tegallega. Monumen ini menjadi salah satu monumen terkenal di Bandung. Monumen ini menjadi pusat perhatian setiap tanggal 23 Maret mengenang peristiwa Bandung Lautan Api.

Alun-alun Masjid Agung Bandung
Masjid Raya Bandung dulu dikenal dengan Masjid Agung Bandung, selesai dibangun kembali pada 13 Januari 2006. Pembangunan itu termasuk dengan penataan ulang Alun-alun Bandung, pembangunan dua lantai basement dan taman kota sekaligus halaman masjid yang dapat dipergunakan untuk kegiatan seni budaya serta salat Idul Fitri dan Idul Adha. Secara resmi pembangunan fisik masjid, membutuhkan waktu : 829 hari atau 2 tahun 99 hari, sejak peletakan batu pertama 25 Februari 2001 sampai peresmian Masjid Raya Bandung 4 Juni 2003 yang diresmikan oleh Gubernur Jabar saat itu: H.R. Nuriana.Masjid baru ini, yang bercorak Arab, menggantikan Masjid Agung yang lama, yang bercorak khas Sunda.

Museum Konferensi Asia Afrika.
Museum Konferensi Asia Afrika merupakan salah satu museum yang berada di kota Bandung. Terletak di Jl.Asia Afrika No.65. Museum ini merupakan memorabilia Konferensi Asia Afrika. Museum ini memiliki hubungan yang sangat erat dengan Gedung Merdeka. Secara keseluruhan Gedung Merdeka memiliki dua bangunan utama, yang pertama disebut Gedung Merdeka sebagai tempat sidang utama, sedangkan yang berada di samping Gedung Merdeka adalah Museum Konferensi Asia Afrika sebagai tempat memorabilia Konferensi Asia Afrika. Latar belakang dibangunnya museum ini adalah adanya keinginan dari para pemimpin bangsa-bangsa di Asia dan Afrika untuk mengetahui tentang Gedung Merdeka dan sekitarnya tempat Konferensi Asia Afrika berlangsung. Hal ini membuat Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja, S.H., LL.M memiliki ide untuk membangun sebuah museum. Ide tersebut disampaikannya pada forum rapat Panitia Peringatan 25 tahun Konferensi Asia Afrika 1980 yang dihadiri oleh Direktur Jenderal Kebudayaan Prof. Dr. Haryati Soebadio sebagai wakil dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Kemudian museum ini diresmikan pada tanggal 24 April 1980 bertepatan dengan peringatan 25 tahun Konferensi Asia Afrika.

Museum Wangsit Mandala Siliwangi
Museum Wangsit Mandala Siliwangi adalah museum senjata yang berada di Bandung, Jabar.Nama Siliwangi sendiri adalah seorang pendiri Kerajaan Pajajaran yang kekuasaanya tak terbatas, konon raja yang arif dan bijaksana serta wibawa dalam menjalankan roda pemerintahaan, sedangkan arti Mandala Wangsit adalah sebuah tempat untuk menyimpan amanat, petuah atau nasihat dari pejuang masa lalu kepada generasi penerus melalu benda-benda yang ditinggalkannya. Nama jalan tempat museum ini, Jl. Lembong, diambil dari nama Letkol Lembong, salah satu prajurit Siliwangi yang menjadi korban dalam Peristiwa Kudeta Angkatan Perang Ratu Adil. Sebelumnya jalan itu bernama Oude Hospitaalweg.

Taman Lalu-lintas Ade Irma Suryani Nasution
Taman Lalu-lintas Ade Irma Suryani yaitu taman rekreasi yang ada di jantung kota Bandung. Selain sbagai taman, disini juga dijadikan pusat latihan membaca rambu-rambu lalu lintas.

Museum Pos
Museum Pos merupakan museum yang ada disebelah kanan Gedung Kantor Pusat PT Pos Indonesia di Jalan Cilaki 73. Bangunannya ada disebelah timur Gedung Sate.

Kebun Binatang Bandung
Kebun Binatang Bandung ini pada awalnya dikenal dengan nama Derenten (dalam bahasa sunda, dierentuin) yang artinya kebun binatang. Kebun Binatang Bandung didirikan pada tahun 1930 oleh Bandung Zoological Park (BZP), yang dipelopori oleh Direktur Bank Dennis, Hoogland. Pengesahan pendirian Kebun Binatang ini diwenangi oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda dan pengesahannya dituangkan pada keputusan 12 April 1933 No.32. Pada saat Jepang menguasai daerah ini, tempat wisata ini kurang terkelola, hingga pada tahun 1948, dilakukan rehabilitasi untuk mengembalikan fungsi tempat wisata ini.

Museum Geologi
Museum Geologi didirikan pada tanggal 16 Mei 1928. Museum ini telah direnovasi dengan dana bantuan dari JICA (Japan International Cooperation Agency). Setelah mengalami renovasi, Museum Geologi dibuka kembali dan diresmikan oleh Wakil Presiden RI, Megawati Soekarnoputri pada tanggal 23 Agustus 2000. Sebagai salah satu monumen bersejarah, museum berada di bawah perlindungan pemerintah dan merupakan peninggalan nasional. Dalam Museum ini, tersimpan dan dikelola materi-materi geologi yang berlimpah, seperti fosil, batuan, mineral. Kesemuanya itu dikumpulkan selama kerja lapangan di Indonesia sejak 1850.

Taman Makam Pahlawan Cikutra
Taman Makam Pahlawan Cikutra adalah komplek permakaman bagi pejuang dan tentara di Kota Bandung. Permakaman ini berlokasi di Kelurahan Cikutra, Cibeunying Kidul, Bandung, di bagian timur laut kota.

Gedung Satu Bandung.
Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat.
Taman Lansia Bandung.
Pusat Sepatu dan Tas.
Taman Ganesha Bandung.

Nah mungkin hanya itulah beberapa Tempat Wisata di Bandung atau Objek Wisata Kota Bandung yang bisa blog berita unik sampaikan kali ini.Dan jika tempat wisata di Kota Kembang ada yang terlewatkan ditulis disini.Silahkan komentar saja dibawah ya.

2 comments:

Unknown mengatakan...

salam persahabatan juragan ...... infonya bermanfaat dan unik banget, by tempat wisata di Bandung

Paket Wisata Ciwidey mengatakan...

Artikel yang menarik dan bermanfaat semoga Wisata di Garut bisa mengikuti kepopuleran kota Bandung sehingga bukan hanya Hotel di Bandung yang laku akan tetapi Hotel di Garut

Posting Komentar

 
Copyright © Jajang Yusup
Power by Blogger | Seo Ajib By Jajang Yusup | Perumahan Tangerang
sepatu